Siapa yang tidak kenal pepes
udang? Selain enak dan mudah membuatnya, udang memiliki nilai gizi yang
tinggi sehingga banyak digemari. Nikmat disajikan sebagai makan siang
dengan nasi hangat.cara membuatnya tergolong tidak terlalu sulit.
Bahan Pepes Udang:
- 1/2 kg udang basah, buang kulitnya, haluskan
- 4 buah cabai merah
- 1/2 butir kelapa muda, parut, haluskan
- 5 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 2 butir telur
- garam, asam jawa, bumbu penyedap, dan daun pisang secukupnya
Cara Membuat Pepes Udang:
- Haluskan semua bumbu, kemudian campur semua bahan dan beri air asam jawa serta telur, aduk- aduk.
- Letakkan 3 sendok adonan di daun, kemudian bungkus, dan semat dengan lidi. kukus hingga matang.
- Agar lebih sedap, panggang sebentar kemudian sajikan.
resep yg mantaffss nie broo
ok makasih ikutin terus resep2 terbaru dari http://macamragammasakan.blogspot.com/
makasih resepnya semoga bermanfaat bagi para pengunjung, dan semoga banyak yg berkunjung ke blog ini, Amien